MIRACLE COMMUNITY: Saat Teduh Sabtu, 06 April 2013

Translate

Sabtu, 06 April 2013

Saat Teduh Sabtu, 06 April 2013



PERABOT MULIA VS PERABOT YANG TIDAK  MULIA.

Banyak orang mencari karunia-karunia, penglihatan, nubuatan, dan kuasa untuk melakukan perkara-perkara yang besar, tetapi  Allah sedang mencari orang-orang yang bersedia dibentuk, dikikis, dihaluskan, oleh Roh Kudus supaya menjadi orang-orang yang memiliki karakter seperti Kristsus, Di dalam rumah Allah ada perabot-perabot yang mulia dan juga perabot-perabot yang tidak mulia seperti yang Paulus katakan (2 Tim 2:20-21). Ketika Roh Kudus ingin memberikan karunia-karunia-Nya kepada kita, Ia akan mencari perabot yang memiliki karakter dan kualitas yang sedemikian rupa sehingga ia dapat menunjukkan Kristus pada dunia ini.  Ada kualitas tertentu yang sedang dikerjakan ke dalam kehidupan putra-putri nya Allah supaya mereka dapat mempresentasikan hidup Yesus. Yesus merupakan kehidupan yang berkenan pada Bapa di sorga.
Renungkan  
1.Renungkan, apa maksud renungan kita hari ini? (ay 20-26)



2. Bagaimana caranya agar kita dapat menajdi perabot Rumah Tuhan yang mulia? Jelaskan ! (ay 21-24)



Praktek
Adakah hal-hal yang Tuhan ingatkan hari ini untuk Anda taati ? ceritakan pada teman seiman-mu.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar